Begini Cara Mudah Membeli Layanan Centang Biru Instagram, Lengkap Dengan Syarat dan Harganya!

BagiNews.id - Pada pembahasan kali ini Admin akan memberikan informasi lengkap tentang cara membeli centang biru Instagram berserta syarat dan harganya. Untuk itu silakan simak ulasan ini hingga akhir.

Baru-baru ini viral dan jadi perbincangan hangat oleh para pengguna media sosial mengenai layanan centang biru bagi pengguna aplikasi Instagram di Indonesia. 

Seperti yang kita tahu bahwa layanan centang biru milik aplikasi Instagram dan Facebook berbayar atau biasa disebut Meta Verified secara resmi telah rilis di Indonesia beberapa waktu lalu.

$ads={2}

Sebenarnya Meta Verified ini telah hadir dan diperkenankan oleh pihak developer sekitar bulan Februari 2023 lalu. Namun sayang, hanya para pengguna negara Australia dan Selandia Baru saja yang bisa menikmati dan mencoba terlebih dahulu layanan ini.

Setelah uji coba di dua negara yakni Australia dan Selandia Baru berakhir, tidak lama berselang sebulan kemudian Meta Verified ini juga secara resmi diperkenalkan di negara Amerika Serikat. 

Kabar bahagianya, saat ini pengguna Instagram di Indonesia pun juga sudah bisa menikmati layanan centang biru dengan menyediakan bajet sekitar Rp100.000 sampai dengan Rp130.000 per bulan. 

Selain harga yang terbilang cukup murah dan terjangkau, agar bisa berlangganan layanan centang biru di Instagram dan Facebook, maka para pengguna juga wajib mematuhi beberapa persyaratan dan ketentuan yang diberlakukan oleh pihak pengembang. 

Buat kalian yang penasaran dan ingin tahu mengenai syarat, cara beli layanan centang biru Instagram dan juga harganya. Simak pembahasan lengkap dibawah ini.

Berikut Syarat Beli Centang Biru Berbayar Instagram dan Facebook 

Perlu diketahui bersama bahwa tidak semua pengguna bisa memperoleh Meta Verified ini. Para Pengguna yang memenuhi syarat saja yang bisa menikmati layanan berbayar ini. Berikut ini syarat yang harus dipenuhi oleh pengguna.

• Telah berusia minimal 18 tahun atau lebih

• Mempunyai foto profil publik atau pribadi yang menyertakan wajah asli pengguna dan juga harus mencantumkan nama lengkap sesuai dengan standar penamaan

• Sudah mengaktifkan autentikasi dua faktor, namun hal ini juga bisa kalian lakukan setelah menyelesaikan proses pembayaran

• Sudah memenuhi persyaratan aktivitas minimum, seperti riwayat posting sebelumnya

• Harus memiliki tanda pengenal resmi ( Seperti ID yang dikeluarkan oleh pemerintah) yang sesuai dengan nama dan foto di profil. 

Saat ini, langganan Verifikasi Meta hanya mendukung nama asli di profil Anda. Setelah profil Anda diverifikasi, Anda tidak bisa mengubah nama pengguna, nama profil, tanggal lahir, atau foto di profil Anda tanpa melalui proses verifikasi dari Verifikasi Meta lagi.

Catatan: Jika Anda memverifikasi satu profil, tetapi memiliki beberapa akun lain dengan nama dan foto profil yang sama, akun-akun tersebut mungkin dinonaktifkan melalui pemantauan penyamaran.

Begini Cara beli centang biru Facebook dan  Instagram 

Untuk Facebook:

1. Langkah pertama kalian perlu log-in terlebih dahulu ke akun  Instagram atau Facebook kalian

2. Setelah itu pilih ikon profil atau garis tiga di pojok kanan atas 

3. Scroll kebawah dan klik menu "Pengaturan & Privasi" yang ditandai dengan ikon gerigi. Kemudian klik Pengaturan.

4. Lalu klik "Pusat Akun", setelah ketuk "Verifikasi Meta".

5  Jika akun Anda bisa menggunakan Verifikasi Meta, Anda akan melihat "Verifikasi Meta tersedia" di bawah nama dan foto profil Anda.

6. Pilih profil yang ingin diverifikasi, lalu klik "Lanjutkan".

7. Konfirmasi pembayaran, lalu ketuk Bayar sekarang.

8. Selanjutnya, Anda akan diminta menyelesaikan proses verifikasi dan mengunggah Tanda Pengenal Anda.

9. Pilih profil yang ingin diverifikasi, lalu ketuk Konfirmasi identitas Anda.

Untuk Instagram:

1. Buka aplikasi Instagram dan login ke akun yang ingin Anda verifikasi.

2. Buka Pengaturan atau garis tiga dipojok kanan atas

3. Setelah itu klik 'Verifikasi Meta', lalu klik 'Berlangganan' dan 'Daftar'.

4. Pilih "Bayar sekarang" dengan metode pembayaran yang diinginkan 

5. Selanjutnya Anda diminta untuk mengaktifkan autentikasi dua faktor 

6. Konfirmasi nama profil akun Anda dan selfie foto Klik "Submit" Masukkan kartu identitas Anda 

7. Setelah berhasil mengisi data-data, Meta akan melakukan review dan mengonfirmasi identitas Anda selama maksimaal 48 jam 

Inilah Harga Langganan centang biru 

Meta Verified bagi Pengguna Instagram dan Facebook versi web dibanderol Rp100.000 /bulan 

Sedangkan untuk pengguna Android dan iOS akan dikenakan tarif sebesar Rp130.000 /bulan  

Ada beberapa keuntungan yang bisa diperoleh bagi para Pengguna yang berlangganan Meta Verified ini diantaranya dapat perlindungan ekstra dari pihak Instagram ataupun Facebook, punya autentikasi akun, punya lencana dan stiker unik.

Demikian informasi singkat tentang cara mudah berlangganan centang biru Instagram dan Facebook beserta syarat dan harganya. Semoga informasi ini bermanfaat dan selama mencoba.***

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS